Rabu, 03 Juli 2013


 Nama-Nama Kitab Allah dan Rasul Penerimanya

Kitab Allah adalah kitab-kitab yang diturunkan Allah kepada Nabi atau Rasul. Dalam Al-Qur’an tidak disebut jumlah serta nama kitab Allah. Kita menhetahui jumlah dan nama kitab berdasarkan Al-Qur’an dan Hadis Nabi Muhammad saw.

Adapun Kitab-Kitab Allah yang wajib kita percayai dan kita yakini adalah:

No
Nama Kitab
Nabi/Rasul penerimanya
Bahasa
Ditujukan
1
Taurat
Musa a.s.
Ibrani
Kaum Bani Israil
2
Zabur
Daud a.s.
Qibti
Kaum Bani Israil
3
Injil
Isa a.s.
Suryani/Ibrani
Kaum Bani Israil
4
Al Qur’an
Muhammad saw.
Arab
Semua umat manusia dan jin


Diantara para Rasul Allah yang menerima kitab ada 4 adalah sebagai berikut :


1.   Nabu Musa a.s.

Nabi Musa a.s. menerima kitab Taurat. Dalam kitab Taurat terdapat beberapa syariat dan hukum agama yang sesuai dengan tempat dan kondisi masa itu. Taurat antara lain menerangkan aqidah yang benar, janji-janji Allah, dan ancaman-ancaman-Nya. Kitab Taurat menerangkan dengan tegas tentang akan datangnya Nabi Muhammad saw, sebagai kunci para Nabi dan Rasul untuk menggantikan ajaran-ajaran sebelumnya. Kitab Taurat diturunkan kepada Nabi Musa a.s. secara sekaligus.

2.   Nabi Daud a.s

Nabi Daud a.s. menerima Kitab Zabur. Kitab Zabur berisi antara lain beberapa doa, zikir, pengajaran, dan hukmah. Kitab Zabur tidak memuat hukum agama dan syariat, karena Nabi Daud mengikuti dan melaksanakan Kitab Taurat yang diturunkan kepada Nabi Musa a.s. Kitab Zabur berisi pujian-pujian terhadap Allah swt. Nabi Daud seorang seniman yang memiliki suara sangat indah.


3.   Nabi Isa a.s.

Kitab Injil yang diwahyukan kepada Nabi Isa a.s. bertujian menerangkan beberapa hukum dan mengajarkan manusia kembali kepada aqidah tauhid (monotheisme). Nabi Isa a.s. bertugas memperbaiki agama Bani Israil yang telah kacau dan menyeleweng. Injil menerangkan tentang kedatangan Nabi Muhammad saw. Kitab ini jua menhikuti Taurat yang diturunkan kepada Nabi Musa a.s.

4.   Nabi Muhammad saw.

Al-Qur’an yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad saw. Melalui Malaikat Jibril mempunyai keistimewaan dibanding dengan Kitab-kitab yang terdahulu. Keistimewaan tersebut adalah sebagai berikut.

a.     Kitab-kitab suci sebelum Al-Qur’an hanya ditujukan kepada suatu golongan tertentu. Sedangkan Al-Qur’an ditujukan untuk seluruh umat manusia dan golongan serta berlaku sepanjang zaman.
b.     Kitab suci Al-Qur’an yang ada sekarang masih asli seperti yang pernah diturunkan kepada Nabi Muhammad saw. 16 abad yang lalu. Tidak ada perubahan sedikit pun baik titik maupun hurufnya.
c.     Al-Qur’an turun dalam bahasa yang dipakai oleh bangsa Arab sehingga disebut bahasa arab, dan semua orang yang membacanya tidak dapat mengganti dengan bahasa lainnya.
d.     Al-qur’an membenarkan Kitab allah yang diturunkan kepada Nabi dan Rasul sebelum Nabi Muhammad saw.
e.     Al-Qur’an sebagai penyempurna dari ajaran-ajaran yang telah diturunkan pada Kitab terdahulu.
f.        Al-Qur,an diturunkan tidak sekaligus tetapi berangsur-angsur, ayat demi ayat , surah demi surah.



32 komentar:

  1. terimakasih........semoga semua manusia bisa memahami artikel ini

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah... Dapat jugak kita belajar ilmu agama dlam Google...

    BalasHapus
  3. makasih ilmunya, bermanfaat banget

    BalasHapus
  4. Semua kitab dari sumber yg pertama,al quran seperti rangkuman,kisah kisah tidak diceritakan detail itu karena rangkuman dan disempurnakan..

    BalasHapus
  5. Islam agama Allah penyelamat ummat manusia, Allahuakbar

    BalasHapus
  6. Islam agama Allah penyelamat ummat manusia, Allahuakbar

    BalasHapus
  7. puten lah ganti kursor nya jangan gambar binatang punten nih

    BalasHapus
  8. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  9. Yang pertama typo tuh harusnnya nabi

    BalasHapus
  10. Yang pertama typo tuh harusnnya nabi

    BalasHapus
  11. Terimakasih atas materi pelajaran yang telah di bagikan..
    Sangat bermanfaat..

    BalasHapus
  12. ada berapa rosul diantara 25 nabi

    BalasHapus